Friday, November 12, 2004

MUDIK





Bisa jadi mudik, di sini, sudah jadi rukun Islam yang keenam :-)). Lebaran tak sempurna kalau tak mudik. Sensasinya bisa mengalahkan keruwetan jalanan. Kita bisa tahan menempuh kemacetan hanya karena ingin pulang. Dan saya begitu gembira mudik kali ini.

Tapi apa arti pulang sekarang? Kalau menyebut pulang orang bisa mengartikannya pada dua soal : pulang ke rumah kontrakan sehabis kerja; dan pulang dalam konteks mudik itu. Jakarta mungkin memang ditakdirkan jadi rantau yang asing. Kita malas balik lagi setelah melewati 1 Syawal.

Apapun lah. Ini kali hari sudah tak enak. Saya sudah mencium aroma rumah yang masih terpisah 15 jam. Selamat mudik. Selamat lebaran.

Tuesday, November 02, 2004

OH...YES, JENNA



Jenna Jameson bikin buku! Barangkali tidak aneh jika orang Amerika menuliskan pengalaman seksnya. Ada Pamela Anderson yang sudah merilis Star: A Novel. Atau Paris Hilton yang menulis Confessions of an Heiress: A Tongue-in-Chic Peek Behind the Pose. Tapi, keduanya terkenal sebagai selebritas yang menyebarkan atau disebarkan video-seks mereka. Tapi Jenna, dia bintang porno yang terkenal.

Dalam sepekan ini buku itu dinyatakan buku paling laris versi The New York Times.

Ia masuk bisnis itu sejak umur 17 tahun. Dan dua tahun bekerja profesional, berhubungan seks dengan puluhan laki-laki tanpa kondom. "Ajaib juga," katanya, "aku tak terkena penyakit seksual apapun." Jenna (30) kini punya anak perempuan dari hasil perkawinannya dengan Jay Gardina, pemilik studio film biru. Dan ia mengaku senang menggeluti pekerjaan itu seperti dikatakannya pada Anderson Cooper dalam sebuah wawancara di CNN Sabtu lalu. Dan Cooper, di televisi itu, terkejut-kejut saat mendengar jabawan Jenna yang tangkas dan polos untuk setiap pertanyaannya.

Para psikolog mungkin akan menebak pilihan Jenna seperti itu karena ia sudah yatim sejak kecil. Sementara bapaknya yang produser televisi mengabaikan hidupnya. Kini Jenna ingin anaknya kuliah dan jadi dokter. Dan berencana mengadapatasikannya menjadi film. Ada yang bisa meresensikannya?